Rabu, 29 Oktober 2008

The Golden Principle atau Prinsip Emas

Di zaman ini, kebenaran semakin dibuat rancu oleh banyak hal. Kita mengira dengan banyaknya inovasi baru dan penemuan di berbagai bidang kehidupan, maka kehidupan umat manusia bisa menjadi semakin nyaman. Namun kenyataannya, “Mengapa kehidupan ini terasa semakin sulit dan tidak nyaman?” Bahkan rasa aman dan kedamaian sepertinya semakin sulit didapatkan.

Kita juga mengira bahwa dengan semakin pandainya manusia, disertai dengan dengan perkembangan zaman dan peradaban, manusia memiliki kebebasan dan otoritas yang semakin besar untuk menentukan arah dan cara dalam menjalani hidupnya sendiri. Namun pertanyaannya ialah: “Mengapa kebebasan itu tidak disertai dengan perbaikan ahklak manusia?” Tingkat moral manusia di seluruh dunia sepertinya semakin hari semakin merosot, padahal moral adalah salah satu aspek terpenting bagi kelangsungan hidup umat manusia.

Kita dapat merasakan ada sesuatu yang tidak beres, tetapi kita tidak tidak dapat menemukan letak kesalahannya. Akhirnya kita mulai mencari kambing hitam, misalnya dengan menyalahkan pemerintah, menyalahkan situasi, menyalahkan orang kaya, menyalahkan orang miskin, dan menyalahkan siapa saja atau apa saja. Sudah tentu, cara-cara seperti itu tidak akan pernah membereskan masalah.

Untuk membaca lebih lanjut, klik di sini.